28.5.12

Pengalaman Jualan pulpen.?? O.Oa

26 Mei 2012
yeah ini adalah hari pertama outbound di ITB.. jam 06.00 saya harus sudah ada di ITB.,rumah saya berada di ujung bandung,gak ujung banget sih,kebayang kan berarti saya harus berangkat dari rumah pagi-pagi buta,yaa sekitar jam setengah 5,oke jam segitu mungkin saya sudah bangun untuk solat(meski ujung-ujungnya tidur lagi sih setelah solat :P),tapi kebetulan saya sedang tidak solat,jadi,kalian tau kaan,jam segitu enaknya ngapain.?! yaa menikmati hangatnya selimut yang lembut dan kasur ya empuk(padalah gk empuk),dan mimpi pun sedang rame-ramenya menuju ending..haha ^^v
Saya datang pas banget tepat waktu,setelah makan pagi yang dikasih dari panitia,kemudian kami para peserta di beri tugas untuk berjualan pulpen satu orang satu namun berkelompok.. Ya Allah itu tugas benar-benar subhanallah,pulpen yang harganya seribuan harus di jual minimal dengan harga 10.000 rupiah satu pulpen,kebayang kan itu tantangannya..
Oke dalam outbound ini mahasiswa jurusan Fashion dan Animasi disatukan,dan di bagi menjadi 4 kelompok,yaitu kelompok Matahari,Kuda,Harimau dan Kerbau.Saya masuk dalam kelompok Kuda. Kalian tau.ya ampun menurut saya,saya alhamdulillah beruntung sekali masuk dalam kelompok ini..Bagaimana tidak.,orang-orangnya gokil-gokil apalagi si Ian dari Majalengka itu.(Ian asal kau tau saya juga dari Majalengka."hidup Majalengka" :P).Ketua kita,kita panggil Pak Kusir, kata Pak Stanley Surlia (Motivator terhebat Dunia Akhirat) ketua kita mempunyai jiwa leadership yang bagus.. saya suka dengan Pak Stanley,gaya bicaranya menggemparkan bumi,bersemangat tinggi dan sangat hebat.Wajar saja dia pernah berkeliling dunia,tidak heran..
Sekitar jam 9,kami mulai bekerja untuk melakukan tugas kami berjualan pulpen.Dalam satu kelompok itu kami membagi menjadi beberapa kelompok lagi.. Saya berkelompok dengan Kevin,Teh Maria,dan Muti. Kalian tau kemana kami pergi untuk mencari mangsa,maksudnya mencari pembeli.?! Kami dengan pedenya(kecuali saya kayaknya) masuk kedalam rumah sakit Santo,langsung mencari ke humasnya,atasannya mungkin.. Ya Allah benar-benar ekstrim,tadinya yang kami pikirkan mungkin kalau langsung ke humasnya kami akan mendapatkan sumbangan yang besar,Tapi mungkin yaa tampang-tampang kami memang tidak meyakinkan,bagaimana tidak, muka berminyak,pucat karna grogi.Dan selain itu kami juga harus mengajukannya dengan surat.. Yaah daripada ribet,akhirnya kami lebih baik mengucapkan terimakasih sedalam-dalamnya dan pergi..
Kami tidak menyerah begitu saja,kami pergi lagi untuk mencari mangsa,tapi kemudian kami bertemu dengan kelompoknya si pak ketua,kelompok mereka sudah habis terjual,sedangkan kami belum ada satupun yang terjual..(ya ampuun nangis di pojokan)..tapi kemudian mereka membantu kami,tapi kami berpisah lagi,saya akhirnya hanya berdua dengan Kevin. Kami berdua pergi mencari mangsa,yaah tidak mudah sekali menjual pulpen itu dengan harga yang segitu,berkali-kali kami berdua di tolak. Ada satu bapak-bapak yang kami temui,ya ampuun itu bapak-bapak songong banget,belum juga kami ngomong apa-apa baru ngedeketin,dia udah melototin kita..ya Allah matanya itu loh kayaknya minta dicolok pake jari.. ^^v
Tapi setelah itu akhirnya kami mendapatkan juga orang yang baik hati yang mau membeli pulpen kami dengan harga pas 10.000,lumayan..
Semua kembali ke ruangan seminar setelah waktu yang ditentukan. Alhamdulillah kelompok kami semua pulpennya terjual.Dan bahkan ada yang mendapat 400.000 satu pulpen dari kelompok kami.. Yaa ampun dia benar-benar beruntung..Setelah hasilnya di kumpulkan,akhirnya kelompok kami yang mendapat jumlah tertinggi dengan jumlah uang sebesar 1jta lebih.. #prokprokprok \^^/#
Kesan saya dalam outbound ini adalah WOW AMAZING.!! Menjalin keakraban dalam dua jurusan,kerjasama dan kebersamaan. Itu yang saya rasakan dalam outbound ini.. Pak Stanley yang luar biasa dunia akhirat,panitia-panitia yang baik hati dan tidak sombong.. Saya merasa bersemangat dan ingin lulus di ITB ini dengan nilai terbaik dan menjadi mahasiswa teladan..

Kata-Kata Inspirasi :
" Rubah diri ingin bekerja sendiri dengan mau bekerjasama dengan orang lain "
" Orang yang mau bekerjasama dengan orang lain akan mendapatkan hasil yang lebih banyak daripada berjuang sendiri "

nb: Pak Stanley Surlia Terimakasih banyak atas motivasinya,akan selalu saya ingat motivasi-motivasi bapak. (^__^)/

2 komentar:

Unknown mengatakan...

iya tinggal diterapkan saja ya, perjalanan masih panjang..1 tahun tidak mudah....banyak tikungan , tapi berkelompok akan mendorong sesama kalian....gatothp

yuli dwiyanti mengatakan...

terimakasih bapak atas komentar dan motivasinya,ini sangat memberikan motivasi dan semangat lagi bagi saya.. ^^